Gerak Cepat DLH Bone Rapikan Taman Kota Meski Tanpa Anggaran

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bone langsung bergerak merapikan taman kota, setelah sebelumnya dikeluhkan lantaran dinilai tak terurus.

Kepala DLH Bone, H Dray Vibrianto langsung memerintahkan petugasnya untuk membersihkan dan merapikan semua taman yang menjadi kewenangan dinas yang dipimpinnya.

Pantauan radarbone.fajar.co.id, taman Petta Ponggawae misalnya yang sebelumnya dipenuhi rumput liar, kini terlihat rapi.

Diketahui, Dray baru satu bulan lebih menjabat Kepala DLH. Sebelumnya Ia memimpin Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bone.

"Seperti janji saya kemarin, pelan-pelan kita benahi ndi. Karena masyarakat dibawah tak mau tahu ada atau tidak ada anggaran pemeliharaan taman," katanya.

Dray menyebutkan tahun ini ada pelimpahan wewenang pemeliharaan taman. Dari sebelumnya pemeliharaan taman menjadi tanggungjawab Dinas Perkimtan, kini tahun ini wewenang itu diserahkan ke DLH.

“Iye, memang ada pengalihan tanggung jawab pengurusan taman dari Perkimtan ke DLH. Tugas dan tanggung jawabnya baru diserahkan sementara anggarannya baru mulai tahun depan dianggarkan,” kata Dray.

Dray juga mengaku punya cara tersendiri dalam memotivasi para stafnya. Setiap pagi, Dray memimpin morning breafing. "Disitu kita bahas semua permasalahan yang ada di masyarakat. Mulai dari sampah dan lainnya. Dan kita cari apa solusinya," tukasnya.

*

  • Bagikan

Exit mobile version