BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Berpulangnya Ketua Fraksi PKS DPRD Bone, meninggalkan duka mendalam. Termasuk dari koleganya di PKS.
Salah seorang kader PKS Bone, Ir Ramli mengenang sosok Muh Ramli. Baginya almarhum merupakan sosok wakil rakyat yang betul-betul bekerja untuk konstituennya.
"Turut berbelangsungawa atas berpulangnya kerahmatullah, Muh Ramli SE. Khusnul khotimah," ucap caleg DPRD Bone tersebut.
Ir Ramli menegaskan, sosok almarhum patut menjadi panutan. "Komitmennya memperjuangkan aspirasi masyarakat patut menjadi contoh khususnya bagi kami para caleg PKS," ucapnya.
"Kita semua kehilangan almarhum. Mohon doanya semua,” ucapnya.
Ia juga mengenanang sosok Ketua Ketua KEPMI Bone Lapawawoi UNM 2010-2011 sebagai sosok kuat dan pekerja keras. Bahkan di tengah sakit masih menjalankan tugasnya sebagai wakil rakyat.
Ramli terpilih melalui Daerah Pemilihan(Dapil) 3 Bone atau bagian selatan Kabupaten Bone.
Di periode keduanya, Muh Ramli meraih 3. 325 suara pribadi dari 6. 484 suara partai.