Peduli Korban Kebakaran Panyula, Fraksi Golkar Turun Bawa Bantuan

  • Bagikan

BONE–Sebanyak 16 kepala keluarga dan 64 jiwa harus mengungsi akibat kebakaran yang menghanguskan 14 rumah di Lingkungan Lengkongnge Kelurahan Panyula Kecamatan Tanete Riattang Timur, Minggu 10 April kemarin.

Musibah dan cobaan bagi warga di bulan ramadhan ini membuat prihatin banyak pihak. Salah satunya dari DPD II Golkar Bone. Ketua DPD II Golkar yang juga Bupati Bone, HA Fahsar M Padjalangi menginstruksikan langsung Fraksi Golkar DPRD Bone, membawa bantuan bagi korban kebakaran.

Bantuan diserahkan langsung Ketua Fraksi Golkar, Andi Ryad Baso Padjalangi (ARP).

“Ini merupakan bentuk simpati kami DPD II Golkar dan Fraksi Golkar DPRD Bone. Penyaluran bantuan ini merupakan instruksi langsung dari ketua DPD II Golkar Bone (HA Fahsar M Padjalangi),” ucap Ketua Komisi IV DPRD Bone itu.

“Kami turut prihatin atas musibah ini. Semoga saudara-saudara kita yang tertimpa musibah diberi ketabahan dan mampu melewati ujian ini,” ucapnya.

Bantuan yang disalurkanterdiri dari mie instan, telur, air mineral dan bantuan lainnya.

Diketahui, sedikitnya 14 rumah ludes terbakar di Lingkungan Lengkongnge, Kelurahan Panyula Kecamatan Tanete Riattang Timur, tepatnya di belakang pasar Panyula.

Keterangan warga, api berawal dari rumah Hadira hingga merembes dan menghanguskan 13 rumah lainnya. “Api pertama muncul dari rumah Hadira pak,” kata salah seorang warga.

Saksi mata, Rusdianto mengatakan penyebab kebakaran berasal dari hubungan arus pendek pada bagian atap rumah korban bernama, Hadira.

“Api awalnya berasal dari rumah ibu Hadira. Diduga terjadi korsleting listrik,” ungkapnya.

Rusdianto menambahkan, sejumlah korban tak dapat menyelematkan barang berharga pasalnya api dengan cepat menjalar ke seluruh bagian rumah.

“Barang berharga hampir tidak ada selamat, paling motor dan barang yang cepat diangkat. Kalau yang lain tidak ada, api cepat sekali membesar,” tambahnya.

Lurah Panyula, Arismunandar mengatakan, ada 16 kepala keluarga yang terdampak dan terpaksa untuk sementara ditampung di posko darurat yang dibangun pemerintah daerah.

“Kita siapkan posko darurat di Lapangan Panyula,” ucapnya kepada RADAR BONE.

Adapun rumah yang terbakar masing-masing milik Martang, Mahida, Hermanto, Yetti, Hj Ira, Kartini, Hadira, Muh Ali, Tika, Hj Seda, Idris dan Lawu.

“Kita berharap bantuan para dermawan. Untuk sementara bantuan yang dibutuhkan para korban adalah selimut, pakaian layak dan makanan siap saji,” ucapnya.

Kapolsek Tanete Riattang, Kompol Andi Ikbal mengaku, masih melakukan penyelidikan terkait dengan penyebab kebakaran tersebut.

*

  • Bagikan