BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Prof Azyumardi Azra terpilih memimpin dewan pers menggantikan Prof Dr Mohammad Nuh DEA.
Azyumardi Azra merupakan cendekiawan dan pernah menjabat sebagai rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta.
Untuk jabatan wakil ketua, diisi M Agung Dharmajaya. Agung merupakan pengurus Dewan Pers periode sebelumnya.
Usai dilantik menjabat Ketua Dewan Pers periode 2022 - 2025, Azra mengatakan, ingin turut serta membangun kualitas para jurnalis di Indonesia. Dia mengaku telah mengantongi pekerjaan rumah yang nantinya akan didiskusikan bersama jajarannya.
"Pertama meningkatkan kualitas Pers kita, media sosial kita kemudian kita juga ingin meningkatkan kualitas jurnalis kita, kesejahteraan jurnalis kita, orang-orang Pers, insan Pers yang terlibat di dalam berbagai kegiatan yang ada di dunia Pers tersebut," ujar Azra dalam acara Sertijab, di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, Rabu 18 Mei 2022.
Selain itu, Dewan Pers juga menetapkan Ketua dan Wakil Ketua Komisi-Komisi.
Berikut daftar lengkap susunan Dewan Pers periode 2022-2025:
a. Ketua: Azyumardi Azra
b. Wakil Ketua: M. Agung Dharmajaya
c. Komisi Pengaduan dan Penegakan Etika Pers: Yadi Hendriana, Wakil: Paulus Tri Agung
d. Komisi Hukum dan Perundang-undangan: Arif Zulkifli, Wakil: Ninik Rahayu
e. Komisi Pendidikan dan Pengembangan Profesi: Paulus Tri Agung, Wakil Ketua: Yadi Hendriana
f. Komisi Penelitian, Pendataan dan Ratifikasi: Ninik Rahayu, Wakil: Asmono Wikan
g. Komisi Hubungan Antarlembaga dan Luar Negeri: Totok Suryanto, Wakil: Arief Zulkifli
h. Komisi Pemberdayaan dan Organisasi: Asmono Wikan, Wakil: Sapto Anggoro
i. Komisi Pendanaan dan Sarana Organisasi: Sapto Anggoro, Wakil: Totok Suryanto.
*