Ukir Prestasi di Porprov Sinjai-Bulukumba, Ketua Softball Bone: Perjuangan Atlet Yang Luar Biasa

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Softball Bone menjadi salah satu cabang olahraga yang berhasil menyumbang emas pada ajang Porprov XVII Sinjai-Bulukumba.

Prestasi ini tentu menjadi tonggal awal kepengurusan baru dibawah komando Andi Purnamasari.

Usai penyerahan bonus atlet, Andi Cece sapaan akrab Bendahara DPC Gerindra Bone itu menegaskan raihan ini menjadi bonus awal kepengurusan baru.

"Saya juga mengapresiasi perjuangan atlet yang luar biasa kompaknya. Kita bisa berhasil meraih emas, berkat kerja keras dan kekompakan tim yang selalu terjaga dari awal latihan sampai akhir pertandingan," ucapnya.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Bone menggelar acara ramah tamah dan penyerahan bonus atlet dan pelatih berprestasi Kabupaten Bone dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XVII 2022 di Kabupaten Sinjai dan Bulukumba.

Penyerahan bonus ini langsung oleh Bupati Bone Dr. HA. Fahsar M Padjalangi, M.Si, Wakil Bupati Bone Drs. H. Ambo Dalle, MM, Sekda Bone Drs. H. Andi Islamuddin, MH bersama dengan Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah bertempat di Novena Hotel, Minggu, 02 Maret 2023.

Diketahui, atlet Perorangan yang sukses meraih medali emas diganjar bonus Rp15 juta, perak Rp7.500.000, dan Medali Perunggu sebesar Rp5 juta. Sementara untuk meraih medali emas Tim 2-4 orang diganjar bonus sebesar Rp20 juta, medali perak Rp12 juta dan perunggu Rp8 juta. Kemudian Tim 5-12 orang yang sukses meraih medali emas diganjar Rp30 juta, perak Rp17.500.000, dan Perunggu Rp10 juta. Tim lebih dari 12 orang medali emas Rp50 juta, perak Rp17.500.000 dan perunggu Rp14.000.000.

Ketua KONI Kabupaten Bone Drs. A Haidar, MM mengatakan dari 31 Cabor total medali berhasil diraih sebanyak 98 medali itu terdiri dari 26 medali emas, 30 perak dan 42 perunggu.

Sementara itu, Bupati Bone Dr. HA Fahsar M Padjalangi MSi mengatakan walaupun target tidak tercapai tetapi kerja keras dari pada pelatih, pencab sangat luar biasa.

“Kita bersyukur masih tetap berada diposisi keempat, meski kita target minimal juara III,” katanya.

*

  • Bagikan