Review Kelebihan dan Kekurangan iPhone 12 Pro Max, Apa Saja?

  • Bagikan

RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Ingin membeli ponsel iPhone 12 Pro Max untuk berbagai kebutuhan Anda? Mau tahu apa saja kelebihan dan kekurangan iPhone 12 Pro Max ini? iPhone 12 Pro Max ini bisa dibilang menjadi varian paling mutakhir di seri iPhone 12 dan menjadi favorit banyak orang. Hal ini berkat spesifikasinya yang unggul, meski ada sedikit kelemahan. Berikut ulasan kelebihan dan kekurangan Iphone 12 Pro Max.

Review Kelebihan dan Kekurangan iPhone 12 Pro Max

Rilisan iPhone 12 Pro Max hadir membawa berbagai inovasi yang membuatnya lebih maju dibanding dengan ponsel canggih lainnya. Lantas, apa saja kelebihan dan kekurangan Iphone 12 Pro Max ini?

  1. Kelebihan
    iPhone 12 Pro Max hadir dengan empat warna yang bisa dipilih, yakni varian warna merah merah graphite, abu-abu, pacific blue, dan gold. Ukuran layarnya 6.7 inci dengan bezel yang dirancang sangat tipis, membuat penggunanya merasa puas ketika memakainya untuk aktivitas streaming video maupun main game.
    Layarnya juga mampu menghasilkan gambar super tajam karena telah dilengkapi dengan Super Retina XDR OLED. Selain itu, kelebihan kedua terdapat pada kapasitas baterai yang bisa dibilang baterai paling unggul dengan daya 3687 mAh lengkap dengan teknologi fast charging 20 Watt.
    Apple mengklaim jika spesifikasi ini dapat digunakan untuk aktivitas multimedia sampai 20 jam. Ketiga, ada chipset iPhone yang sudah menggunakan chipset Apple A14 Bionic. Chipset ini diklaim Apple terbaik, lantaran CPU dan GPU-nya mampu bekerja lebih cepat hingga 50% dibanding dengan perangkat lainnya dan juga dikenal irit daya.
    Keempat, yakni bagian panel kamera yang telah dilengkapi dengan LiDAR Scanner, yang berfungsi untuk menangkap objek secara akurat saat berada di bawah pencahayaan minim sekalipun. Fitur sensor ini juga dapat Anda gunakan untuk mengukur dimensi furnitur, yang membuatnya berfungsi untuk kebutuhan interior.
    Sementara itu, kamera utamanya beresolusi 12 MP yang juga dilengkapi dengan fitur Dolby Vision. Fitur ini memiliki keunggulan dalam merekam dan mengedit video menggunakan kualitas Dolby Vision 10-bit.
    Dari sisi kapasitas penyimpanan, ponsel hadir dengan ukuran RAM sebesar 6GB dan dengan pilihan varian memori internal sebesar 128GB, 256GB, atau 512GB. Terakhir, ada fitur MagSafe yang membuat penggunanya dapat menempelkan charger nirkabel dan menempelkan ponsel secara magnetis pada bidang yang diperlukan.
  2. Kekurangan
    Meski harga iPhone relatif tinggi, bukan berarti tidak ada kekurangan dalam perangkat tersebut. Seperti pada seri 12 Pro Max ini, saat membeli Anda mungkin mengira akan mendapatkan kelengkapan di dalam boks iPhone. Sebaliknya, justru Anda tidak akan menemukan adanya kelengkapan standar seperti kepala charger dan juga earphone.
    Selanjutnya, mungkin Anda akan sedikit merasa tidak nyaman dengan dimensi perangkat 160.8 x 78.1 x 7.4 mm yang menjadikan bobot perangkatnya mencapai 228 gram. Ditambah lagi, layar berukuran 6.7 inci, bagi sebagian orang dianggap terlalu besar.

Selain itu, tidak ada satu pun varian dari seri iPhone 12 ini yang menghadirkan refresh rate di atas 60 Hz, bahkan mencapai 90 Hz.
Anda bisa menjadikan kelebihan dan kekurangan Iphone 12 Pro Max ini sebagai bahan pertimbangan saat ingin membelinya.

Meski memiliki sedikit kekurangan, namun hal ini tidak terlalu mengganggu, mengingat begitu banyak fitur dan kelebihan yang disematkan.

Pasalnya, seri iPhone 12 ini memiliki peningkatan spesifikasi yang cukup drastis. Hal ini jelas saja sangat memengaruhi kenyamanan saat digunakan. Tak heran, jika Anda menjadi salah satu yang juga menginginkannya.

Namun perlu diingat, pastikan hanya membeli iPhone 12 Pro Max di Blibli yang sudah terjamin kualitas dan keamanannya. Blibli juga menawarkan berbagai pilihan produk, termasuk berbagai warna dan kapasitas penyimpanan. Pilih varian ponsel yang sesuai dengan kebutuhan hanya di Blibli.

*

  • Bagikan