Gerakan Pemanfaatan Lahan Kosong, Kadis Asman Pimpin Tanam Perdana Jagung Hibrida di Libureng

  • Bagikan

RADARBONE.FAJAR.CO.ID - Kadis Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Bone, H Andi Asman Sulaiman menghadiri  tanam perdana jagung hibrida di Desa Ponre-ponre kecamatan Libureng, Rabu 27 Desember 2023.

Andi Asman mengatakan, kegiatan tanam perdana dalam rangka optimalisasi jagung hibrida melalui gerakan tanam jagung di Desa Ponre-Ponre Kec. Libureng. 

Turut hadir Ketua KTNA Prov Sulsel, Camat Libureng, Danramil 1407- 14 Libureng,  Kapolsek Libureng, Kepala Desa Ponre-ponre, Kepala Desa Mario, Penyuluh Pertanian Libureng,  POPT Libureng. 

"Ini menjadi langkah serius mengajak masyarakat untuk memanfaatkan lahan kosong. Apalagi komoditas jagung memiliki pasar yang menggiurkan dan harganya juga bagus," kata Andi Asman.

Dinas TPHP Bone juga berkomitmen menyediakan bibit unggul berkualitas untuk.mendongkrak pendapatan petani jagung. 

"Ketahanan pangan adalah tanggung jawab kita bersama dan melalui tanam perdana jagung ini, kita bisa mewujudkan kedaulatan pangan di Bone," tukasnya.

Lanjut kata Kadis Asman , tanam perdana jagung Hibrida selain dari bagian program pemerintah melalui Kementerian Pertanian  juga dapat menjadi program untuk dapat mencegah krisis pangan  dan juga pastinya bermanfaat untuk kesejahteraan masyarakat .

  • Bagikan