Didukung Gen Z, ‘Raja’ Dapil V Jagoan PDIP Bertarung di Pilkada

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Dua edisi pemilu, Andi Akhiruddin menjadi top skor di Dapil V.

Pada Pemilu 2019 lalu, politisi PDIP ini meraih suara terbanyak dengan raihan 3.881 suara. Sementara pada Pileg 2024 lalu, Baso Ari sapaan akrabnya total meraih 6.533 suara

Ketua Komisi I DPRD Bone itu juga dikenal dengan basis pemilih militan. Bahkan sebagian besar merupakan generasi Z atau pemilih milenial.

Tak heran menjelang Pilkada Bone, Andi Akhiruddin mendapat dorongan dan dukungan banyak pihak untuk bertarung di Pilkada.

PDIP Bone juga menjagokan adik dari PJ Bupati Bone tersebut untuk maju di Pilkada.

"Kami siap mendorong kader bertarung di Pilkada 2024. Ada Andi Akhiruddin, dan Andi Yagkin Padjalangi," ujar Ketua DPC PDIP Bone Bahtiar Malla kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Bahtiar mengatakan, meski PDIP hanya meraih dua kursi di Pileg 2024, namun Itu bukan penghalang. Justru PDIP lanjutnya akan bekerja keras untuk meraih hasil terbaik di Pilkada 2024.

"Kita tetap mendorong kader, kalau tidak bisa 01 ya 02. Cuman perlu ekstra tenaga karena PDIP hanya 2 kursinya," katanya.

PDIP lanjutnya tetap akan menjajaki ruang koalisi. Apalagi, untuk mengusung calon bupati dan wakil bupati Bone, butuh 9 kursi DPRD.

"Harus berkoalisi dengan partai yang bisa mencukupi syarat usungan. Minimal koalisi Pilpres, biar bisa memudahkan karena komunikasi politik sudah terbangun dari awal," ucapnya.

Sementara itu, Ilham salah seorang pemilih milenial mengaku kagum dengan sosok Andi Akhiruddin. Baginya, politisi PDIP tersebut merupakan figur yang pas mewakili Gen Z di Pilkada.

"Kami siap mendukung jika sekiranya Andi Akhiruddin ingin bertarung di Pilkada," kata pemuda asal Bone Barat ini.

Senada ditegaskan Adhar. Ia mengaku mengenal baik sosok Andi Akhiruddin. Pemuda yang hobi futsal ini mengaku sering berinteraksi dengan Baso Ari. Termasuk saat gelaran turnamen futsal.

Dikonfirmasi RADAR BONE, Andi Akhiruddin mengaku siap maju di Pilkada Bone 2024 jika didukung partai dan keluarga dekatnya.

“Saya siap maju jika diberikan amanah, tentunya juga dengan syarat didukung keluarga besar,” kata Pria kelahiran 1985 itu.

*

  • Bagikan