Setelah PKB, Giliran PPP Resmi Usung Pasangan Andi Islamuddin – Andi Irwandi Natsir

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Setelah mengantongi rekomendasi B1.KWK PKB, kini giliran PPP yang resmi mengusung pasangan Andi Islamuddin - Andi Irwandi.

Penyerahan rekomendasi B1.KWK PPP berlangsung di Kantor DPP PPP Jakarta, Jumat malam 23 Agustus 2024. Rekomendasi tersebut diterima langsung pasangan yang mengusung tagline All In Bone Maju ini.

Terlihat hadir, Ketua DPW PPP Sulsel, Imam Fauzan Amir Uskara dan Ketua DPC PPP Bone, Khairul Amran.

"Alhamdulillah, malam ini penyerahan B1KWK pasangan Andi Islamuddin dan Andi Irwandi Natsir diserahkan langsung Bendahara Umum DPP PPP," kata ketua DPC PPP Bone, Khairul Amran.

Juru bicara pasangan Andi Islamuddin - Andi Irwandi Natsir, Azis Al Katiri membenarkan rekomendasi B1.KWK yang sudah diserahkan PPP.

"Alhamdulillah, dari jumlah kursi, kita sudah memenuhi syarat," ungkapnya.

Ia menambahkan, sebelumnya pasangan Andi Islamuddin - Andi Irwandi Natsir juga sudah mengantongi rekomendasi B1.KWK PKB. "PKB 7 kursi dan PPP 5 kursi, total kita sudah mengantongi 12 kursi. Insya Allah masih akan ada partai lain yang merapat," ucap Azis.

Soal rencana deklarasi, Azis menegaskan secepatnya sebelum pendaftaran di KPU Bone.

"Insya Allah secepatnya setelah semua agenda di Jakarta selesai," titip Azis.

*

  • Bagikan