RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Politisi PKS, Andi Irwan Wirasasti SH (AIW) menggelar syukuran pasca dilantik menjabat Anggota DPRD Sulsel.
Syukuran digelar di Resto Palm Three, Kamis 26 September 2024.
Hadir ratusan kerabat, sahabat, relawan dan tim pendukung.

Pada momen tersebut, AIW menyampaikan apresiasi atas dukungan masyarakat dapil 7 Bone.
"Insya Allah 'Dewupakasiriki'. Saya akan berbuat yang terbaik untuk masyarakat dapil 7 Bone," kata AIW dihadapan ratusan orang yang hadir.
Ia juga menegaskan, fokus utamanya memastikan anggaran yang tertuang di APBD Provinsi Sulsel nantinya, dinikmati oleh masyarakat Bone. Utamanya anggaran di sektor pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.
"Mohon dukungannya untuk saya bisa bekerja dan menghasilkan yang terbaik untuk masyarakat Bone," tukas suami dari Hj Erny Putriani Syam SE tersebut.
Sebelum menjabat Anggota DPRD Sulsel, AIW diketahui menjabat Anggota DPRD Bone Fraksi PKS periode 2019-2024.
*