MARE, RADAR BONE. CO.ID--SMKN 5 Bone semakin memperkuat posisinya sebagai Sekolah Pusat Keunggulan melalui berbagai program dan budaya positif yang tidak hanya membangun karakter siswa, tetapi juga menciptakan lingkungan pendidikan yang menginspirasi.
Dengan visi untuk mencetak generasi muda berdaya saing global, SMKN 5 Bone menghadirkan inovasi yang belum diterapkan di sekolah-sekolah lain di Bone.
Setiap pagi hari di SMKN 5 Bone selalu dimulai dengan suasana hangat dan penuh semangat. Para guru dan staf menyambut kedatangan siswa dengan senyum, salam, dan sapa, menciptakan hubungan harmonis yang menjadi dasar proses pembelajaran.
Setelah itu, siswa dan guru bersama-sama mengikuti apel pagi, sebuah kegiatan yang menanamkan disiplin, kebersamaan, dan semangat nasionalisme.
Salah satu inovasi unik di SMKN 5 Bone adalah penerapan briefing pagi seperti yang biasa dilakukan di dunia perbankan. Sebelum memulai pelajaran, para guru berkumpul untuk doa bersama dan menyampaikan informasi penting terkait proses pembelajaran hari itu. Hal serupa dilakukan pada akhir hari, di mana guru kembali mengadakan briefing dan doa bersama sebelum meninggalkan sekolah.
Tak hanya fokus pada akademik, SMKN 5 Bone juga menanamkan nilai-nilai spiritual melalui program literasi Al-Qur'an yang rutin dilakukan setiap hari Jum’at. Program ini bertujuan untuk membangun karakter siswa yang religius dan memiliki nilai moral yang kuat.
Selain itu, siswa dan guru bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya setiap hari, memperkuat semangat cinta tanah air.
Sebagai bentuk pembiasaan karakter berbagi, sekolah juga mengadakan program sedekah Rp1.000 sehari.
Program yang sederhana namun bermakna ini mengajarkan siswa untuk peduli terhadap sesama dan menjadikan kebiasaan berbagi sebagai bagian dari kehidupan mereka.
Kegiatan positif lainnya adalah pengenalan senam Anak Indonesia, yang menjadi aktivitas fisik menyenangkan sekaligus sarana meningkatkan kesehatan dan kebersamaan di sekolah.
Prestasi Membanggakan
Komitmen SMKN 5 Bone dalam membangun budaya positif dan kualitas pendidikan telah membuahkan hasil nyata. Tahun ini, sekolah berhasil memberangkatkan sejumlah alumni ke Jepang setelah mereka mengikuti program magang persiapan ke luar negeri yang merupakan bagian dari program SMK PK.
"Program ini adalah langkah nyata kami untuk menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki karakter kuat dan siap menghadapi tantangan global," ujar Andi Budiharsono, S.Pd., M.Pd., Kepala SMKN 5 Bone.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Adzhar Arsyad, S.Pd.., menambahkan, "Inovasi kami dalam kurikulum tidak hanya pada penguatan kompetensi teknis tetapi juga pada soft skills siswa. Kami percaya, budaya positif seperti briefing pagi, literasi Al-Qur'an, dan pembiasaan disiplin akan membentuk generasi yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga tangguh dalam moral dan etika.”
Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana dan Prasarana, Hasanuddin, S.Pd. turut memberikan tanggapan. “Fasilitas sekolah terus kami tingkatkan dengan mengoptimalkan Dana Bantuan Operasional Sekolah untuk mendukung pembelajaran berbasis industri 4.0. Dengan mengadakan peralatan yang dibutuhkan setiap RPS Jurusan, kami memastikan siswa mendapatkan pengalaman belajar yang relevan dengan kebutuhan global.”
Dengan berbagai inovasi dan keberhasilan, SMKN 5 Bone telah menjadi teladan bagi sekolah-sekolah lain di Bone, bahkan di tingkat nasional. Sekolah ini menunjukkan bahwa dengan komitmen yang kuat dan program yang inovatif, pendidikan dapat menjadi fondasi untuk menciptakan generasi muda yang unggul dan berkarakter.
"Kami berharap budaya positif yang kami bangun di SMKN 5 Bone dapat menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain untuk terus berinovasi dan menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik," tutup Kepala SMKN 5 Bone.