Jaga Kondusifitas Kamtibmas, Ini Imbauan Kapolres Bone di Bulan Ramadhan 1446 Hijriah

  • Bagikan

WATAMPONE, RADAR BONE, CO.ID--Kapolres Bone AKBP Erwin Syah S.I.K., M.H., mengajak masyarakat Kabupaten Bone untuk meningkatkan iman dan taqwa selama bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah/2025 M, serta turut menjaga kondusifitas Kamtibmas, Jumat (28/2/2025).

"Kami imbau seluruh masyarakat Kabupaten Bone untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci ini. Mari kita tingkatkan ketakwaan, kedisiplinan, serta kepedulian terhadap sesama," ucap Kapolres Bone AKBP Erwin Syah S.I.K., M.H.,

Selain itu, Kapolres Bone juga mengimbau masyarakat yang akan melaksanakan ibadah di luar rumah jangan lupa mengunci kendaraan dan rumah saat ditinggalkan selama ibadah sholat tarawih
agar tidak terjadi hal-hal yang diinginkan.

"Dan hindari kegiatan yang dapat mengganggu ketentraman, seperti penggunaan petasan, balapan liar, maupun tindakan yang mengganggu ibadah dan aktivitas masyarakat lainnya," jelasnya.

Polres Bone akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik demi terwujudnya situasi yang aman dan kondusif. "Kami juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap tindak kriminalitas serta segera melaporkan hal-hal yang mencurigakan kepada pihak kepolisian," tambahnya.

Selamat menunaikan ibadah puasa bagi seluruh kaum Muslimin di Kabupaten Bone. Semoga Ramadhan ini membawa keberkahan dan kedamaian bagi kita semua, pungkasnya. (*)

  • Bagikan