Perkuat Kebersamaan Pasca Lebaran Idul Fitri, BRI BO Sinjai Gelar Halal Bihalal

  • Bagikan
BRI BO Sinjai gelar halal bihalal pasca Lebaran idul fitri

SINJAI, RADAR BONE, CO. ID--Setelah melaksanakan ibadah puasa di bulan Ramadan lalu, kemarin tanggal 10 Syawal 1446 H, BRI Branch Office (BO) Sinjai mengadakan acara Halal Bihalal di Banking Hall Kantor Cabang Sinjai.


Dalam kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh pekerja BRI dari Kantor Cabang Sinjai, Kantor Cabang Pembantu Kahu dan 11 BRI Unit yang tersebar di Seluruh Sinjai dan Bone Selatan.

Dalam dalam sambutannya Pinca BRI Sinjai HM Dandy Wardana mengangkat tema Menjalin Kebersamaan menciptakan kinerja lebih baik.

"Setelah selesai kita melaksanakan puasa, merayakan hari raya idul Fitri, libur bersama. Mari kita kembali semangat bekerja untuk meningkatkan produktifitas kita kembali agar bisa meraih pencapaian RKA yg lebih baik lagi, " ujarnya.

Ceramah Halal Bihalal diisi oleh Al Ustad Drs H Ahmad dari Kemenag Sinjai.

Selesai acara ditutup dengan saling bersalaman salaman diantara seluruh pekerja.

  • Bagikan

Exit mobile version