Bupati Indah Resmikan Posyandu Mekar Sari

  • Bagikan

LUWU UTARA, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani meresmikan Posyandu Mekar Sari Desa Paomacang Kecamatan Sukamaju Selatan, Sabtu, 13 Agustus di Kantor Desa Paomacang Kecamatan Sultan.

Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani mengatakan, bulan ini dicanangkan sebagai bulan imunisasi anak nasional atau BIAN.

"Saya berharap disukamaju selatan termasuk desa paomacang angka anak yang sudah diimunisasi sudah optimal atau 100 persen," katanya.

Target Pemprov lanjut bupati, semakin banyak anak yang sudah diimunisasi artinya kudah memberikan salah upaya pemenuhan hak anak terutama untuk kesehatannya.

"Tadi saya memantau data untuk vaksinasi booster di Sukamaju Selatan, masih perlu di genjot lagi. Olehnya kita berharap untuk partisipasi warga untuk melakukan vaksinasi minimal untuk booster," katanya.

Bupati juga meminta Kepala Puskesma untuk membentuk tim keliling. Selain pelayanan di puskesmas juga keliling ke desa.

"Ini upaya kita jika warga kita terlindungi artinya kita berpartisipasi dalam memulihkan masalah kesehatan juga memulihkan ekonomi," ucapnya.

"Kita berharap posyandu yang kita bangun ini betul-betul bisa fungsional, apalagi jika posyandu ini menjadi posyandu ramah anak seperti ruang bermain anak dan taman anak," tambah IDP sapaan akrab bupati perempuan pertama di Sulsel itu.

Setelah peresmian posyandu, bupati luwu utara beserta Ketua DPRD Luwu Utara serta pimpinan SKPD serta Camat Sukamaju dan Sukamaju Selatan melepas 1.000 ekor benih ikan nila di sungai desa Paomacang Kecamatam Sukamaju Selatan.

*

  • Bagikan