Warga Curhat Ke Legislator, Minta Proyek Jembatan Dipercepat

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Ketua Komisi III DPRD Bone, HA Suaedi menyapa konstituennya di Desa Padaelo Kecamatan Kajuara.

Suaedi disambut bak bupati saat tiba di lokasi. Bukan hanya warga Desa Padaelo, diacara itu juga hadir warga Polewali Kecamatan Kajuara.

Momen ini dimanfaatkan warga untuk curhat ke legislator Demokrat tersebut.

"Kami minta proyek Jembatan Polewali dipercepat," ujar seorang warga.

Dalam temu konstituen tersebut, ada banyak aspirasi yang masuk. Termasuk diantaranya pembangunan jembatan, pupuk langka dan drainase.

"Khusus pupuk ini, hampir sebagian besar masyarakat Bone Selatan mengeluhkan kurangnya kuota pupuk subsidi. Ini dampaknya besar. Setiap musim panen petani kita selalu mengeluhkan kelangkaan pupuk," kata Andi Suaedi.

Ia mengaku, apa yang menjadi aspirasi masyarakat menjadi catatan penting baginya.

"Tentu di pembahasan APBD Perubahan maupun APBD Pokok 2023, aspirasi masyarakat menjadi catatan penting bagi kami. Saya pribadi tentu akan perjuangkan utamanya pembangunan jembatan di Polewali itu. Karena memang jembatan yang ambruk tersebut menjadi urat nadi perekonomian masyarakat," kuncinya.

*

  • Bagikan