Jelajahi Bonsel, Baznas Salurkan Bantuan Zakat Produktif

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Baznas Bone kembali menyalurkan bantuan tambahan zakat produktif untuk pengusaha kecil. Bantuan menyasar warga Bone Selatan (Bonsel) tepatnya di Desa Bellu Kecamatan Salomekko da Labuaja Kecamatan Kahu.

Di Desa Bellu, bantuan disalurkan untuk Rosdiana dan Muhammad Anis disaksikan oleh Babinsa Desa Bellu Serda Suardi, DPK TK/TPA Kecamatan Kahu Parto, S.Ag.

Sementara di Desa Labuaja Kecamatan Kahu, bantuan menyasar warga kurang mampu, yakni Alimuddin.

"Program kesejahteraan Baznas Bone ini bertujuan mendorong masyarakat penerima, supaya perputaran ekonominya bisa meningkat dan tidak terjerat utang dengan lembaga terkait," kata Ketua Baznas Bone, H Zainal Abidin, Selasa 15 November 2022.

Bantuan yang disalurkan merupakan zakat dari ASN, Polisi, TNI yang disalurkan setiap tahunnya.

Peneroma bantuan, Rosdiana selama ini memiliki usaha kecil yaitu menjual gorengan. Sedangkan Muhammad Anis memiliki usaha barber Shoop (potong rambut). Usaha tersebut sudah berjalan kurang lebih 1 tahun, tempat Ia miliki selama ini masi ngontrak Rp.900.000 per bulan.

Rosdiana dan Muhammad Anis adalah saudara kandung, usaha dijalankan untuk menghidupi dirinya dimana kedua orang tuanya sudah meninggal 10 tahun yang lalu.

Waga penerima bantuan, Alimuddin juga berterima kasih atas bantuan yang disalurkan Baznas Bone.

"Terima kasih Baznas Bone, bantuan ini sangat meringankan perekonomian kami," ucapnya.

Ketua Baznas Bone, H Zainal Abidin mengatakan, program kesejahteraan Baznas, bertujuan mendorong masyarakat penerima manfaat, supaya perputaran ekonominya bisa meningkat dan tidak terjerat utang dengan lembaga terkait.

"Bantuan ini bersumber dari zakat pendapatan setiap bulanya mau pun pertahunya yang disetor olehPNS, TNI, Kepolisian, Pengusaha serta masyarakat yang pendapatanya dari hasil bumi," kuncinya.

*

  • Bagikan