Resmi Ganjar Pranowo Capres PDIP, Kader Banteng di Bone Siap All Out Menangkan Pilpres

  • Bagikan

JAKARTA, RADARBONE.FAJAR.CO.ID - Ganjar Pranowo resmi diumumkan sebagai calon presiden dari PDIP, Jumat 21 April 2023. Pengumuman disampaikan langsung Ketua Umum PDIP, Hj Megawati Soekarno Putri.

Pengumuman Ganjar bertempat di Batu Tulis. Usai pengumuman, para kader PDIP di Bone ramai-ramai menyambut gembira keputusan DPP tersebut.

Terlihat di status Whatsapp, kader PDIP Bone yang duduk di legislatif kompak memasang status pengumuman ganjar.

"Amin, amin," kata Legislator PDIP Bone, Andi Akhiruddin melalui pesan whatsapp.

Ketua DPC PDIP Bone, Bahtiar Malla juga menegaskan partainya siap all out memenangkan ganjar di Pilpres.

"Tentu keputusan partai ini menjadi kewajiban seluruh kader untuk dijalankan. Kita siap all out memenangkan pilpres," tegasnya.

Peneliti Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Saidiman menilai Ganjar merupakan modal PDIP memimpin koalisi besar jika diusung sebagai capres.

Ganjar, kata dia, akan menjadi daya tarik yang membuat parpol lain berminat merapat ke PDIP. Ia percaya parpol lain akan memikirkan ulang strategi politik jelang Pilpres 2024.

"Jika PDIP mengumumkan capresnya sebelum koalisi besar benar-benar terbentuk, maka PDIP akan menjadi game changer dalam proses lobi-lobi politik antarpartai," ia menuturkan.

Selain itu, PDIP merupakan partai pemerintah yang saat ini kadernya menjadi presiden yakni Joko Widodo (Jokowi).

Dengan begitu, PDIP memiliki peluang besar untuk menjadi magnet pembentukan koalisi. Hal itu diperkuat hasil survei SMRC yang memperlihatkan elektabilitas Ganjar kembali naik setelah sebelumnya turun.

*

  • Bagikan