Jelang Penutupan Pendaftaran Balon Bupati Bone, Nasdem Terima 5 Berkas Kandidat

  • Bagikan

RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Sejak dibuka pendaftaran bakal calon Bupati Bone dan Wakil Bupati Bone pada Pilkada 2024, Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Bone sudah menerima lima kandidat calon kepala daerah yang resmi mengembalikan formulir penjaringan.

Hingga saat ini, sebanyak 5 kandidat calon Bupati Bone yang mendaftar di Nasdem yakni Andi Rio Idris Padjalangi anggota DPR RI, Andi Herianto Bausad Ketua Fraksi Nasdem DPRD Bone, Samahuddin Muharram Tenaga Ahli Gubernur Kalimatan Selatan, Irwandi Natsir anggota DPRD Sulsel, Andi Akmal Pasluddin anggota DPR RI.

Kelima figur calon kepada daerah telah mengikuti prosedur pendaftaran bakal calon Bupati Bone dan Wakil Bupati Bone sejak Rabu 1 Mei 2024 hingga penutupan Selasa 7 Mei 2024.

Sekretaris Nasdem Bone Marwan Fadhel mengungkapkan hingga saat ini, baru 5 kandidat calon Bupati dan Wakil Bupati yang resmi mengembalikan formulir pendaftaran atau penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bone di Nasdem.

"Baru 5 bakal calon Bupati Bone yang telah mengembalikan formulir pendaftaran di Nasdem. Masih kita tunggu yang lain, karena hari ini tanggal 7 Mei 2024 masa waktu pendaftaran," tuturnya.

Ketua Fraksi Nasdem DPRD Bone Ando Herianto Bausad menambahkan bahwa semua figur calon Bupati Bone yang akan dilaporkan ke DPW dan DPP Partai Nasdem. Semua kandidat Calon Bupati Bone berpeluang sama mengendarai partai Nasdem mengantongi rekomendasi untuk digunakan mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone.

"Kami di DPD Nasdem, hanya menerima pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bone. Semua berkas kami serahkan ke DPW dan DPP," ucpanya.

Ia juga mengakui telah mengajukan dirinya untuk melamar di partai yang membesarkannya sebagai bakal calon Bupati Bone.

"Kami juga sudah mendaftar di Partai Nasdem, semoga bisa dapat relomendasi partai," ungkapnya

Salah satu kandidat calon Bupati Bon dari kader Partai Golkar, Andi Rio Idris Padjalangi yang mengantongi surat tugas dari Partai Golkar mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati Bone di Partai Nasdem.

Lawatan Andi Rio di Kantor Partai Nasdem Bone, disambut langsung Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Bone, Haji Muhammad bersama jajaran.

Dalam sambutan penerimaan, Haji Muhammad menyampaikan, arahan DPP untuk membuka penjaringan calon kepala daerah.

Pendaftar pertama di Nasdem Bone beliau (Andi Rio, red). "Bone butuh figur terbaik dan beliau termasuk," sebut Haji Muhammad.

Kandidat Calon Bupati Bone Samahuddin Muharram menyatakan niatnya mendaftar di Nasdem agar bisa mendapatkan rekomendasi partai untuk mengajukan dirinya sebagai calon Bupati Bone di KPU nantinya.

"Kami punya niat mulia untuk daftar Nasdem di Bone karena bisa diberikan ruang untuk mendapatkaj rekomendasi partai," ujarnya.

  • Bagikan