Baznas Bone Kembali Salurkan Bantuan Usaha Produktif, Sentuh 80 Usaha Kecil Menengah

  • Bagikan

BONE, RADARBONE.FAJAR.CO.ID--Baznas Kabupaten Bone kembali menyalurkan bantuan usaha produktif untuk para pelaku usaha kecil menengah. Penyaluran bantuan berlangsung di Aula Baznas Bone, Selasa 27 Juni 2023.

Hadir menyerahkan bantuan, Bupati Bone HA Fahsar M Padjalangi. Turut hadir Wakil Ketua III Baznas Bone, H Mahrajuddin dan Wakil Ketua II Baznas Bone, Hj Farida Hanafing.

Wakil Ketua II Baznas Bone, Hj Farida Hanafing mengatakan ada 79 penerima bantuan usaha produktif. "Ini bagian daro program bantuan usaha produktif Bone Sejahtera, melanjutkan penyaluran bulan lalu sebanyak 55 penerima. Tadi, di Aula Polres Bone juga diserahkan bantuan untuk 28 penerima bantuan," katanya

Wakil Ketua III Baznas Bone, H Mahrajuddin berharap bantuan ini dimanfaatkan sebaiknya. "Kalau laku jualanta, sisihkan untuk infaq dan bisa disalurkan melalui baznas," katanya.

Bupati Bone, HA Fahsar M Padjalangi mengatakan, penyaluran ini bukan yang pertama kalinya. "Kita menyalurkan bantuan kepada pengusaha yang pantas dan bisa mendapat bantuan. Dari hasil pemantauan penyaluran bantuan ada yang tidak bisa disupport karena sudah berkembang, usahanya bagus tetapi ada juga yang tidak berkembang. Dan ini dipantau semua oleh Baznas, sampai dimana perkembangannya," ucapnya.

Bupati berharal bantuan yang digelontorkan ini betul-betul dijadikan modal usaha. "Kalau memungkinkan dibantu lagi pasti akan dibantu lagi. Baznas adalah lembaga resmi pemerintah yang menyalurkan bantuan dari zakat, infaq dan sedekah masyarakat yang masuk. Sesuai hasil audit, Baznas Bone termasuk baznas yang mendapat jempol dari masyarakat," ucapnya.

Bupati juga menyebutkan, bantuan yang disalurkan ini, bertujuan agar para pelaku usaha kecil menengah bisa berkembang dan maju.

"Jadi bisa langsung dimanfaatkan, karena bantuan yang disalurkan ini dalam bentuk barang yang bisa langsung dijual," tutupnya.

Hadir Komandan Brimob Bone, Kompol Nur Ichsan, Dandim Bone, Letkol Inf Rizqy Hidayat Djohar, Kapolres Bone, AKBP Arief Doddy Suryawan dan Asisten III Pemkab Bone, A Alimuddin.

  • Bagikan